Unit Usaha UMM

BOOKSTORE UMM
 Bookstore UMM diresmikan pada tanggal 21 Agustus 2005 sebagai salah satu Unit Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang. Saat ini Bookstore UMM memiliki 3 Divisi, yaitu Divisi Buku, Divisi Stationery dan Divisi Komputer.

          Bookstore UMM menjual berbagai jenis Buku, termasuk buku-buku terbitan UMM Press. Selain itu, Bookstore UMM juga menjual berbagai Perlengakapan dan Alat Tulis Sekolah dan Kantor.


1.     Visi dan Misi
        Sumber utama penyedia Buku, Majalah, Stationary, Fancy, dan Merchandise untuk komunitas UMM, Malang Barat dan Batu.


2.     Tujuan
        Mencapai posisi sebagai sumber utama penyedia Buku, Majalah, Fancy, Stationary dan Merchandise untuk Civitas Akademika UMM, Komunitas Muhammadiyah dan Masyarakat di wilayah Malang Barat dan Batu.


3.     Kepemilikan
         UMM Bookstore adalah Unit Usaha di bawah kepemilikan UMM dan sedang didaftarkan sebagai Perseroan Terbatas (PT). UMM Bookstore mulai beroperasi pada tanggal 21 Agustus 2005.

4.     Lokasi dan Fasilitas
        UMM Bookstore bertempat di Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang. Luas Bangunan 2.500 m2. Terdiri dari 2 lantai, lantai 1 untuk Display Stationary, Merchandise dan Counter Pelayanan. Lantai 2 khusus Buku dan Majalah.

5.     Barang dan Jasa
        UMM Bookstore akan menjadi One Stop Shopping kebutuhan Buku, Majalah, Stationary dan Merchandise UMM.


         Koleksi buku terdiri dari 3 segmen besar yaitu: Kesenangan (misteri, romantisme, humor, action, non fiksi umum), Pendidikan (buku teks pendidikan dasar, menengah dan tinggi) dan Profesi atau Referensi (terbitan universitas, subyek khusus, referensi penunjang, buku dan majalah populer). Koleksi majalah terbatas (majalah komputer dan elektronik).
HOTEL UMM INN

  Terletak di Kota Malang, Umm Inn Hotel memiliki sebuah Fasilitas Bersantap dengan Perpustakaan yang menyediakan Wi-Fi gratis. Kamar-kamarnya menawarkan Balkon Pribadi dengan Pemandangan Kota atau Pegunungan.

       Umm Inn hanya 30 menit dari pilihan Berbelanja di Malang Town Square dan Taman Hiburan Air - Jatim Park. Bandara Domestik Abdul Rachman Saleh hanya 1 jam berkendara dari Hotel ini.



        Kamar-kamar ber-AC-nya menampilkan Dekorasi Modern. Kamar ini juga dilengkapi dengan TV Satelit dan Kamar Mandi Pribadi dengan Fasilitas Shower Air Panas dan Dingin.



         Meja depan Hotel buka setiap saat. Layanan Binatu dan Pengaturan Wisata juga ditawarkan, dan Parkir Gratis disediakan di lokasi Hotel.





Sejarah Hotel UMM Inn Malang dan Perkembangannya

     UMM Inn Hotel atau yang dahulu bernama Hotel University Inn Mulai dibangun pada tahun 2003, dengan peletakan Batu Pertama oleh Menteri Negara Telekomunikasi dan Pariwisata Kabinet Gotong Royong I Gede Ardhana.

      Konsep awal  adalah sebuah Penginapan yang ditujukan untuk Pengadaan Akomodasi untuk Kalangan Civitas Akademika UMM. UMM Inn juga merupakan salah satu Hotel Pendidikan Pertama di Indonesia. Konsepnya diadaptasi dari Hotel Pendidikan di University of New York dan Harvard University di AS. Namun seiring dengan Pembangunannya, Konsep Awal telah dilakukan Pengembangan kearah Penyediaan Fasilitas dan Pengelolaan secara Professional. Sehingga terbentuk sebuah konsep Hotel PENDIDIKAN, yang ditujukan untuk Penyediaan Fasilitas Pendukung Pendidikan di Kota Malang dan dikelola secara Profesional.

     Pada tanggal 25 Juni 2005 Hotel University Inn diresmikan oleh Bapak Bupati Malang Sujud Pribadi dan dibuka untuk Umum. Event Pertama yang digelar adalah Penyiapan Akomodasi untuk Muktamar Muhammadiyah 45, tanggal 1-8 Juli 2005 dimana UMM Inn menjadi tempat menginapnya semua Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Visi dan Misi


Visi :
  1. Menjadi Hotel Pendidikan Pertama Di Indonesia.

Misi :

  1. Penyediaan Akomodasi untuk kegiatan Seminar  Training dan Lokakarya.

  2. Adanya Paket Table Manner.

  3. Pelayanan Akomodasi Penginapan berbasis Syariah.
RUMAH SAKIT UMM
Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang mulai dibangun pada tahun 2009. Proses pembangunannya dilaksanakan setelah mendapatkan ijin mendirikan bangunan (IMB) dari Pemerintah Kabupaten Malang melalui Unit Pelayanan Terpadu Perizinan Nomor : 180/05989/IMB/421.302/2009. Pada bulan Oktober 2012 RS UMM mendapatkan izin Mendirikan Rumah Sakit dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang dengan Nomor : 503.1/83/421.103/2012. Kemudian pada tanggal 20 Juni 2013 RS Universitas Muhammadiyah Malang mendapatkan Ijin Operasional Rumah Sakit Sementara dengan Nomor : 180/0006/IORS/421.302/2013.

Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang diresmikan pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 68. Rumah Sakit ini merupakan Sarana Penunjang Pendidikan dan merupakan salah satu Profit Center dari Universitas Muhammadiyah Malang. Lokasi Rumah Sakit tidak jauh dari Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang yaitu tepatnya di sebelah timur Terminal Landungsari. Berdiri diatas tanah seluas 9 hektare dan memiliki Bangunan Utama setinggi 6 lantai dan beberapa Bangunan Gedung Penunjang setinggi 5 lantai dan Gedung Rawat Inap setinggi 3 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan mewah dengan ciri khas Arsitektur Tiongkok, menjadikan RS Universitas Muhammadiyah Malang ini mudah dikenali.

        Rumah Sakit Pendidikan (Teaching Hospital) Universitas Muhammadiyah Malang akan dibangun di atas tanah ukuran 32.834 m2. Pada saat ini (Juli 2009) pembangunan sudah dimulai pada tahap Pondasi dan Penataan Awal.

     Pembangunan Rumah Sakit ini direncanakan untuk Kegiatan Pendidikan Kedokteran dan Ilmu-Ilmu Kesehatan dengan menerima Pasien Umum. Fasilitas  yang ada adalah Bangunan Utama untuk Pelayanan Kesehatan, Training Centre, Auditorium, Paviliun, Masjid, Taman, Parkir dan Pusat Kebugaran.

         Selain melayani Kesehatan dengan Pengobatan dan Ilmu Kedokteran Modern, Rumah Sakit Pendidikan UMM juga akan membuka Praktik Pengobatan Timur khususnya Ilmu Kedokteran China dan Pengobatan Alternatif. Nilai kekhasan inilah yang akan dikembangkan sehingga merupakan ciri khas yang tidak dimiliki oleh Rumah Sakit lain.

SENGKALING KULINER UMM


  Sengkaling Kuliner merupakan semacam Food Court di Area Terbuka yang disebut Sengkaling Food Festival (SFF) dengan pengaturan Site Plan, Desain Gedung, Penataan Outlet dan Lighting System yang sangat baik. Wisata Kuliner yang dimiliki oleh Universitas Muhammadiyah Malang dan tempatnya pun tak jauh dari Kampus Tiganya ini berlokasi di Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Menjadi Taman Rekreasi yang Modern, menjadi Pusat Kuliner Terbesar di Malang. Lokasinya pun sangat strategis, ada di antara Malang dan Batu, tentu memudahkan Anda yang ada di Malang atau Batu jika ingin menikmati Kuliner dari berbagai daerah di satu tempat, SFF adalah jawabannya.

         Anda bisa menikmati ratusan menu, mulai dari Nasi Goreng hingga Suki mulai pukul 16.00 sampai dengan 23.00 WIB, kecuali hari Sabtu dan Minggu Sengkaling Kuliner buka mulai pukul 12.00 sampai dengan 23.00 WIB. Di Sengkaling Kuliner ini terdapat berbagai Zona, ada Food & Beverages bagi anda yang ingin makanan berat seperti Nasi Goreng, Pizza, Sushi dan makanan berat lainnya. Cafe, bagi anda yang hanya ingin menikmati berbagai minuman atau ngopi saja dan berbagai macam spot lainnya. Jangan khawatir dengan hujan meskipun ada di area terbuka, karena ada beberapa tempat yang ada di dalam ruangan dan terbebas dari hujan. Meskipun seusai hujan, seluruh meja dan jalan akan langsung dibersihkan sehingga Anda tidak perlu khawatir bila meja-mejanya basah.

        Tak hanya Kuliner, di sini pun ada beberapa Wahana Permainan yang bisa dicoba anak-anak dan banyak juga Area Berfoto, waktu terbaik bisa anda datang di malam hari karena warna-warni lampunya begitu indah.

Komentar

Postingan Populer